Manfaat Berolah Raga Bagi yang Sedang Berpuasa

Damariotimes. Oleh raga memang mempunyai fungsi yang penting bagi tubuh, karena bergerak secara teratur dan terarah secara sistematis sangat bagik bagi tubuh. Sehingga bukan dikarenakan sedang berpuasa, maka olah raga tidak menjadi penting.

Ilustrasi Gambar (piqsels.com)

                Para ahli kesehatan masih tetap menganjurkan pada mereka yang sedang berpuasa, hanya saja kualitasnya dikurangi, dan juga dilakukan pengaturan waktu kegiatan berolah raga. Hal tersebut tentunya sangat dapat dilakukan sungguhpun tubuh tidak mendapatkan asupan makanan.

                Sumber yang dilangsir dari Kompas.com. yang dikutif dari Cleveland Clinic. Oleh raga yang dilakukan oleh mereka yang berpuasa masih tetap memiliki manfaat bagi Kesehatan tubuh. Para ahli di bidang Kesehatan menyarankan bagi setiap orang dapat melakukan olah raga sekurang-kurangnya 150 menit per minggu, atau dapat dilakukan 30 menit setiap hari secara komulatif.

                Jika asupan makanan berubah waktunya, dan tidak melakukan olah raga dimungkinkan kebugaran tubuh menjadi berkurang, seperti lemas, lesu, dan malas, sehingga daya tahan tubuh menjadi menurun. Jika hal tersebut diabaikan, maka akan terjadi peningkaran rasa cemas, dan kadar hormone stresnya menjadi meningkat. Sehingga dapat mengganggu respon imunitas dan membuat tubuh menjadi rentan terhadap serangan virus.

                Ada rangkaian siklus yang saling berkaitan, jika menjalankan olah raga akan berdampak pada tubuh menjadi bugar, sehingga kualitas tidur menjadi bagus. Karena kualitas tidur yang bagus akan menjaga daya tahan tubuh.

                Bagi mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa, maka dengan perubahan waktu makan, sehingga olah raga dapat dilakukan dengan menyesuaikan waktu tersebut (1) olah raga sebelum berbuka puasa. Maka dapat melakukan olah raga ringan,sesuai dengan kebiasaan dan daya tahan tubuh,  seperti jalan atau senam ringan yang dapat dilakukan 1.5 jam sebelum berbuka. (2) olah raga setelah berbuka puasa; karena ada kesadaran, bahwa setelah berbuka masih dapat melakukan olah raga, dengan demikian asupan makanan akan dibatasi, air putih menjadi penting untuk mengganti cairan tubuh yang hilang. Jika setelah berbuka akan menjalankan ibadah tarawih, maka dimungkinkan hal tersebut sudah dapat dianggap pengganti olah raga. Sehingga tidak perlu melakukan olah raga yang berat, seperti bulu tangkis, atau angkat berat. Karena waktunya sudah dekat dengan waktu tidur. (3) oleh raga sebelum makan sahur. Tentunya olah raga pagi ini sangat berat, sungguhpun demikian, tubuh pada waktu bangun pagi tentu masih menyimpan energi yang cukup, hanya rasa malas yang tidak dapat ditahan. Oleh karena itu dimungkinkan dapat berolah raga dengan jalan di tempat atau senam-senam ringan. Sehingga pada waktu makan sahur, tubuh menjadi lebih bugar. Bahkan disarankan untuk tidak tidur lagi, karena akan mengakibatkan asam lambung menjadi naik. Lebih baik dilanjut berolah raga setelah menjalankan solat subuh, yaitu dengan oleh raga jalan kaki keliling kompleks, sambil menantikan matahari terbit. Bahkan akan lebih baik jika tubuh dapat tersinari matahai, sehingga tubuh menjadi hangat.



Reporter              : R. Hidajat
Editor                  : Harda Gumelar

Posting Komentar untuk "Manfaat Berolah Raga Bagi yang Sedang Berpuasa"