Hinduism Festival (HiFest) 2023 Digelar di Universitas Negeri Malang

        Damariotimes. Minggu, 16 April 2023 Keluarga Mahasiswa Hindu Dharma Universitas Negeri Malang (KMHDUM) menyelenggarakan Hinduisme Festival (HiFest) tahun 2023 secara online dan offline. Lomba ini dilaksanakan pada tanggal 26-28 April 2023. Setiap cabang lomba diperuntukan bagi para pelajar Hindu se-Indonesia sesuai dengan tingkat usia setiap cabang lomba.  Rapat tersebut dibuka dengan sambutan ketua Hinduism Festival (HiFest) oleh I Gede Yoga Sudana Putra, mengharapkan menjadi forum yang baik untuk berkomunikasi antara peserta, dewan juri dan para peserta lomba.
Rapat technical meeting secara online (Foto ist.)
        Sambutan ketua umum KMHDUM 2022-2-23; Putu Patih Paramitra, mengungkapkan selamat dan mengemukakan tema festival: Tema Bhavana Abhinaya Cadudasa (Memumpuk semangat untuk menciptakan generasi yang unggul dan cemerlang). Tujuannya untuk mempererat kekeluarga mahasiswa Hindu Dharma menjadi semakin erat dan bersemangat. Sambutan selanjutnya disampaikan sambutan Pembina KMHDUM. Dr. I Nyoman Ruja. Menyapa dewan juri lomba, dan berharap kegiatan ini dapat diperluas hingga tingkat nasional, sehingga ekstensi mahasiswa keluarga Mahasiswa Hindu di Universitas Negeri Malang. Tujuannya dapat memberikan kontribusi pengembangan civitas akademika Univesitas Negeri Malang.
        Lomba-lomba disampaikan oleh Nyoman Kristidiantoro membacakan tata tertib yang telah dirancang oleh panitia, utamanya adalah menjunjung tinggi sportivitas. Festival dilaksanakan secara online melalui pengiriman video. (1) Cabang lomba dharma wacana, (2) sketsa Ogoh-ogoh, (3) Peragaan Busana Adat. (4) Membaca Sloka, (5) Seni Tari; khusus cabang lomba seni tari dibebaskan pesertanya, boleh pelajar non hindu dan dilaksanakan secara offline.
        Banyak masukan yang ditampikan oleh masing-masing dewan juri dari cabang lomba, intinya peserta lebih dapat difasilitasi dengan baik, dan para juri dapat lebih fokus dalam memberikan penilaian sesubjektif mungkin.
     Upaya penyelenggaraan Hinduism Festival (HiFest) 2023 yang diselenggarakan oleh Keluarga Mahasiswa Hindu Dharma Universitas Negeri Malang (KMHDUM) merupakan upaya yang bagus, utamanya untuk mengeratkan hubungan sosial, dan kreativas dalam mendalami spiritualitas.
 
 
 
Reporter       : R. Hidajat
Editor           : Muhammad ‘Afaf Hasyimy

Posting Komentar untuk "Hinduism Festival (HiFest) 2023 Digelar di Universitas Negeri Malang"